Saturday, September 4, 2010
Home
Umat Budha rame-rame donor darah di PMI Magetan PDF Print E-mail
Written by redaksi   
Wednesday, 25 August 2010 14:45

Sekitar l00 umat Budha Dharma Indonesia Distrik Magetan mengadakan donor darah melalui UPTD PMI Cabang Magetan. Donor darah semata-mata untuk membantu bagi mereka yang membutuhkan dan berbagai rasa kebersamaan.

Melalui kepedulian terhadap orang lain, diharapkan dapat terjalin hubungan timbal balik yang harmonis dalam kehidupan dimasyarakat walaupun berbeda agama. Ketua Panitia bhakti sosial Donor darah dari Yayasan Pandita Sabha Budha Dharma Indonesia Distrik Magetan SUGITO kepada RRI mengatakan, bhakti sosial dilaksanakan sebagai kalender tahunan setiap bulan Ramadhan, disaat umat Islam menjalankan ibadah Puasa, yang biasanya jumlah donatur darah menurun. Sementara itu Pandeta JONO, ketua Yayasan Pandita Sabha Budha Dharma Indonesia Distrik Magetan menyatakan, melalui bhakti sosial diharapkan  hubungan harmonis antara Umat Budha dengan umat beragama yang lain dapat lebih meningkat. Selain itu melalui donor darah dapat saling membantu meringankan beban penderitaan orang lain yang memerlukan darah. Dibidang lain, Yayasan Pandita Sabha Budha Dharma Indonesia Distrik Magetan, juga berbagai peduli terhadap masih minimnya pengetahuan kaum perempuan dipedesaan melalui Pendidikan gratis. Pendirian pendidikan gratis ini awalnya memang di ikuti keluarga besar umat  Budha, namun dalam perkembanganya justru banyak umat beragama lain yang ikut belajar. Materi yang diajarkan adalah pelajaran umum bagi mereka yang masih buta huruf dan buta bahasa Indonesia. ( dar-im )

 

 

 

Last Updated on Wednesday, 25 August 2010 14:46